Punya mainan mobil mungkin udah jadi hobi penyuka mobil ya.. tapi kalo mainannya Volvo apalagi dari Volvo 850 mungkin Andre Irawan ini terbilang gokil!. Dikenal tukang ulik mesin dan style di Volvo dan beberapa mobil lansiran eropa maupun Jepang - tapi Andre paling gilik sama si 850 ini.
Udah berbagai gaya dicoba pada mobil Volvo850 nya ini dan kali ini dengan style racing yang hits di awal tahun 2017 ini, seperti ban kelas ngebut, velg ternama dari OZ, wing khas racing, mesin kenceng bahkan konon kabarnya pake turbo lho dan pastinya roll bar di interior mengesankan semuanya.
Dan satu lagi kalo melongok ke ruang mesin, sedikit banget kabel dijumpai disana. Kesemuanya dirapihkan dan disembunyikan sehingga begitu melongok ruang mesin tampil resik dan bebas kabel seliweran.
Seluruh pengerjaan ini dilakukan di workshopnya di Cibubur - nah langsung aja ke tampilannya fotografinya ya.
VOLVO 850 1997
transmisi manual | bahan bakar bensin
Wheels Set: OZ Chrono 17" ET.35 (8/9jj)
Tyre Set: Toyo T1R 225/45 - 255/40
Car Owner: Andre Irawan | instagram id: @andreeirawans
Owner's location: Cibubur - Jakarta Timur
Article Credit
fotografi oleh: Mommy Lesmana | Narasi oleh: Mommy Lesmana
Save
Hits: 141
Mommy Lesmana
Related posts
GettinLOW Podcast
