2011 TOYOTA CAMRY (XV40) // ANDREW JOVIAN
Dikenal sebagai mobilnya para eksekutif muda, Toyota Camry generasi keenam ini bertipe XV40 dengan mesin 2AZ-FE berkapasitas 2.4l berpenggerak roda depan. Di halaman ini saya tampilan satu koleksi Toyota Camry milik Andrew Jovian, pengusaha muda yang berdomisili di Depok yang juga merupakan anggota klub mobil Toyota Camry Club Indonesia (TCCI). Toyota Camry milik Andrew ini merupakan produksi tahun 2011 yang sudah didandani bergaya stance daily – biar tampil lebih enerjik tapi elegan. Kesan elegan dipertegas oleh Andrew dengan penggunaan velg Brabus Monoblock 3 berdiameter 20inch dan dibalut ban Accelera PHI-R 245/35 di belakang dan Accelera 235/35 R20 di roda bagian…
1995 HONDA CIVIC GENIO (EG8) // M ICHWAN ARIF
Honda Civic Genio atau Honda Civic EG8 adalah generasi Honda Civic ke-5 yang diperkenalkan Honda di Jepang pada tahun 1991 dan secara resmi di produksi di rentang tahun 1991 hingga 1995. Civic EG8 merupakan Civic dengan platform sedan dan di Indonesia akrab disebut Honda Civic Genio (karena kebetulan demikian penyebutan Honda Indonesia untuk versi EG8) – dimana pada tahun yang sama Honda Civic merilis versi EG6-nya yang disini dikenal dengan Honda Civic Estilo. Artinya sodara-an banget nih si Genio sama Estilo ya hehehe. Keduanya sama-sama membopong mesin VTEC D16Z6 untuk market Indonesia. Di halaman ini saya tampilin beberapa foto special…
2001 BAGGED BMW E46-M44 ENGINE // SAKHIR ORANGE
BMW E46 sampai sekarang menjadi satu model BMW yang paling difavoritkan dan masih tetap dicari serta dikoleksi para penggila BMW, selain desainnya yang tak termakan jaman juga performa mesin serta kemudahan dalam perawatannya. Menariknya lagi BMW E46 ini termasuk yang paling enak di modifikasi ke barbagai aliran modifikasi. Disini gue mau ngeliatin foto-foto modifikasi pol-polan dari BMW E46 yang di beri nama pemiliknya: SAKHIR ORANGE. Tampilan agresif mulai dari warna, style dan modifikasinya. Bahkan di sektor mesin pun sudah dilakukan perubahan dengan melakukan swap engine ke tipe M44 seperti yang digunakan pada BMW Z3. Detailnya kita ngobrol melalui spesifikasi lengkapnya…
2009 NISSAN GRAND LIVINA // NIKO SYAHPUTRA
Panjang tapi pendek, bingung kan? hehehe kenalin gue Niko Syahputra, part of the gank di tim gettinlow dan pengguna Nissan Grand Livina tahun 2009 bergaya Static Stance. Gue tinggal di Jati Bening Bekasi dan mobil ini jadi temen gue keliling kemana-mana…, sendirian… Mobil yang gue pakai ini sejatinya lungsuran dari orang tua dan dari 2018 sampai sekarang jadi teman sejati gue jalan-jalan. Ubahan yang dilakukan lebih banyak di sektor kaki-kaki dan menghasilkan tampilan landai seperti yang temen-temen liat dihalaman ini. Ya masih banyak lah cita-cita gue untuk upgrade terus ni mobil, smoga ya – targetnya lulus kuliah dulu deh. Pemilik…
VOLVO 740 GLE // GENTA HADELA DWI PUTRA
Sebagai part-timer videografer di gettinlow.com gue punya hobi mobil juga lho – kudu sih. Ini dia tunggangan gue kuliah dan kongko-kongko di tim gettinlow: VOLVO 740 GLE, lungsuran bokap. Mobil ini dikeluarga gue udah hampir 20 tahun. Awalnya bokap yang beli (tangan ke 2 – seinget gue belinya tahun 2002) blom pernah di ganti macam-macam karena bokap suka orian. Sekarang mobil gue pakai. Waktu itu sempet pake vossen CV3 ring 18. Akhirnya balik lagi ke semula. Tapi dengan kondisi per potongan. Sekarang di tangan gue sudah mau 4 tahun. Mula-mula pegang ini Volvo alirannya orian atau fresh from dealer, lanjut…
1994 BMW E36-320i // ANGGA PRATAMA
Lama menjadi pengguna Honda City type Z, akhirnya gue beralih ke sedan eropa juga – disetanin sama Putra Dillan dan Junisco sebagai sesama tim di gettinlow.com. Sedan eropa yang gue pinang dari hasil trade-in ini adalah BMW E36-320i kelahiran 1994 berkelir Silver. Walau agak boros BBM, jujur aja gue mulai menikmati mobil ini selain sedan eropa ini kenceng dan banyak fitur kenyamanan yang gak gue dapetin di mobil jepangan gue sebelumnya. Beberapa perbaikkan dan juga ubahan gue lakuin seperti yang paling gampang modifikasi kaki-kaki biar kelihatan lebih kekinian dan ganteng. Termasuk penggantian velg jadi pakai compomotive alpha made in england…
2018 MAZDA 2 GT // ALVIN CHANDRA
Modifikasi mobil menjadi sebuah tantangan tersendiri dan menjadi hal yang paling ditunggu hasil akhirnya oleh para pemodifikator atau pemilik mobil yang hobi memodifikasi mobil – salah satunya Alvin Chandra, pengusaha distributor Ostamino ini yang memodifikasi bertahap di Mazda 2 GT lansiran tahun 2018. “Mobil Ternyaman untuk daily drive , bensin irit , stop and go enak . Kekurangan nya part2 modifan di marketplace masih kurang banyak”, adalah pesan dari Alvin Chandra dalam peliputan mobilnya hari minggu lalu – di green terrace taman mini. Dan kalau dilihat sepertinya sudah banyak juga modifikasi yang dibuat di Mazda 2 GT nya ini dan…
1998 TOYOTA CORONA ABSOLUTE G // PUTRASIA DILLANRICA
Buat yang penasaran sama nama Putra Dillan di beberapa watermark foto peliputan rollingshoot, ini gue dan mobil gue hehehe. Selain nyambi sebagai fotografer di gettinlow.com gue juga hobi modifikasi mobil, dan ini cerita mobil gue, Toyota Corona Absolute G tahun 1998 bergaya Stance. Pertama kali ngebangun mobil ini ditahun 2017, banyak kerusakan dan drama yg terjadi mulai dari kaki-kaki yang sudah mulai gak optimal, mesin ada kerak oli dimana-mana yang pada akhirnya dirapihin pelan-pelan. Kurangnya referensi di internet untuk memodifikasi mobil ini (karna yg memodifikasinya pun sedikit) menjadi drama lain memiliki mobil ini. Gonta ganti aliran modifikasi udah jadi salah…
2000 BMW E46-318i M43 // HARI ABRIANTO
Pandemi COVID-19 benar-benar membuat semua perubahan di banyak kebiasaan masyarakat khususnya di Indonesia. Hal ini pun berimbas ke para car enthusiast di sini, seperti apa yang dialami Hari Abrianto – bukan hal yang tidak enak ya, tapi justru ini membuatnya membeli mobil BMW E46-nya pada masa pandemi ini. Memodifikasinya dan merawatnya hingga saat ini. Berbekal mobil yang well-maintained dan juga velg replika BBS RS berdiameter 18 inch, selebihnya dibiarkan sesuai kondisi orisinilnya seperti apa yang tergambar dari peliputan foto-foto ini. Pemilik Mobil: Hari Abrianto (Pondok Kelapa Jakarta) instagram: @abriantohari 2000 BMW E46-318i M43 fotografi oleh Mommy Lesmana seluruh artikel…
2021 MERCEDES-BENZ W213-E300 // BERNARDUS FREDERICK
Tak tersangkalkan kalau kenyamanan dan kemewahan Mercedes-Benz E-Class dari masa-ke-masa menjadi acuan banyak para penyuka sedan mewah untuk dimiliki. Mobil Sultan yang tidak saja mewah, canggih namun responsif, ini dia Mercedes-Benz E-Class E300 W213 lansiran tahun 2021 milik Bernardus Frederick yang akrab disapa Erick. Kabin Luas dan tenaga dahsyat menjadi pertimbangan Erick untuk menjadikan mobil ini salah satu koleksinya – bersepatukan velg Vossen VSF6 dengan diameter 20 inch dan ban Falken, tampak sesuai dan menguatkan kesan mewah tapi sporty. Pemilik Mobil: Bernardus Frederick (Kelapa Gading, Jakarta) instagram: @bernardusfrederick 2021 MERCEDES-BENZ W213-E300 fotografi oleh Mommy Lesmana seluruh artikel dan foto adalah…
1998 MITSUBISHI GALANT V6 // DIMAS INDRAWANSYAH
Populer di era 90-an sebagai mobil mewah nan kenceng, Mitsubishi Galant V6 24 Valve bisa dibilang bintang jalanan pada masanya selain merek seperti Toyota dan Honda. Popularitas Galant V6 ini yang membuat dia memiliki julukan si Hiu, karena tampang wajahnya yang sekilas mirip hiu hehehe. Namun pesona mobil ini selain desain mobilnya yang up-to-date juga interior dan kedigjayaan mesinnya yang responsif walau agak sedikit tidak ramah sama kantong berkaitan dengan bahan bakar. Namun kenyamanan dan kemampuan ngebutnya istimewa. Kali ini saya mau bawa sedikit foto-foto mobil Mitsubishi Galant V6 tahun 1998 milik Dimas Indrawansyah yang bisa dibilang cukup indah di…
1995 MERCEDES-BENZ E320-W124 MASTERPIECE // DHANA PRIANDHANA
Mercy Boxer a.k.a Mercedes Benz W124 hingga kini masih banyak diminati untuk dikoleksi oleh para pecinta mobil europa, mobil mewah pada jamannya ini terbilang masuk kategori up-to-date bahkan hingga kini terus di buru para modifikator untuk sekedar memenuhi hasrat modifikasi di mercy boxer selain itu pula perawatan mudah serta durability yang baik dari tipe ini. Koleksi kali ini adalah milik Dhana Priandhana yang tinggal di kawasan Bekasi – Boxer yang enak banget diliat dan juga tampil tetap orisinil dengan tampilan kekinian: Ceper dan Clean. Velg Zender Star berdiameter 16 inch tampak pas dan maksimal di Mercedes-Benz E320-W124 Masterpiece bertransmisi manual…
2013 TOYOTA LIMO GEN 3 // DANIEL SETIAWAN
Kenal Toyota Vios? ini dia versi yang digunakan untuk Taksi di salah satu maskapai taksi premium Indonesia, Toyota Limo Generasi ke 3. Bentuk dan mesinnya identik dengan Toyota Vios Generasi ke 3 yang dijual untuk pembeli pribadi, namun minim fitur di sisi interior dan beberapa bagian eksterior. Ditangan Daniel Setiawan, Toyota Limo lansiran tahun 2013 ini diubah menjadi full Toyota Vios Gen 3 kecuali di beberapa detail yang nyaris tidak kelihatan. Sebagia youtuber di channel Daniel Bluebird, Daniel Setiawan ini juga aktif dalam forum-forum komunitas modifikasi Toyota Vios dan Toyota Limo bahkan kalau diintip di instagramnya Daniel juga turut ikut…
GETTINLOW SUNDAY PHOTOSHOOT, 30 JANUARI 2022
Di minggu terakhir bulan Januari 2022, gettinlow.com kembali mengadakan sebuah kegiatan photoshoot sambil meetup seperti yang terjadi 1 minggu sebelumnya. Namun kali ini dengan nama yang berbeda yaitu Gettinlow Sunday Photoshoot (GSP) yang diadakan pada hari Minggu Pagi 30 Januari 2022. Gettinlow Sunday Photoshoot (GSP) yang pertama ini diikuti 20 mobil peserta dan berasal berbagai wilayah di sekitar Jabodetabek. Sunday Photoshoot kali ini berlokasi di area parkir Green Teras TMII Jakarta Timur. Dimulai pada pukul 9 pagi, dengan kegiatan adalah melakukan sesi foto mobil ke pada 20 mobil peserta yang mengikuti Gettinlow Sunday Photoshoot (GSP) kali ini. Satu persatu mobil…
SUNDAY MORNING MEET & PHOTO SESSION // 23 JANUAR
Awal tahun 2022 dengan program barunya, gettinlow.com kembali menggelar sebuah kegiatan bertajuk SUNDAY MORNING MEET & PHOTO SESSION yang diadakan pada hari Minggu Pagi 23 Januari 2022 yang diikuti 32 mobil berlokasi di area parkir Rajawali Grand Ballroom – Green Terrace Taman Mini Jakarta Timur. Kegiatan ini adalah aktifitas kumpul sekaligus sesi foto statik (static photoshoot) mobil yang nantinya akan di posting tidak saja pada halaman ini namun juga instagram @gettinlow. Sedikit surprise dari target yang dicanangkan sebanyak 20 mobil rupanya bengkak menjadi 32 mobil yang mendaftar di SUNDAY MORNING MEET & PHOTO SESSION. Aktifitas yang dimulai Minggu Pagi yaitu…
2010 HYUNDAI i10 MK1 // CALVIN LAUDRENSIO
Padatnya aktifitas SUNDAY MORNING MEET & PHOTO SESSION (SMMPS) Minggu 23 Januari 2022 tidak mengurangi gettinlow.com dan tim peliputan untuk melakukan sesi khusus dengan Calvin Laudrensio , peserta pemilik Hyundai i10 yang mendaftarkan diri di sesi Featured Article Gettinlow. Mobil lansiran 2010 dari pabrikan Korea, Hyundai ini terbilang jarang banget di modifikasi, dan kali ini Calvin membuktikan bahwa Hyundai i10 model pertama ini menarik juga untuk di personalisasi. Biar lebih seru mending kita langsung berbicara menggunakan Gambar okay! Detail Speknya bisa dilihat dibawah: HYUNDAI I-10 MK 1 // CITY CAR CBU India, last special request import Dec 2010 Aliran modifikasi:…
WEEKEND ROLLED & MEET, MINGGU 9 JANUARI 2022
Mengawali tahun 2022 di minggu pertama ini, Gettinlow kembali menghadirkan acara untuk para penikmat otomodifikasi bertajuk WEEKEND ROLLED & MEET (WRM) yang Pertama dan di yang pertama ini kehadiran brand Kratingdaeng Redbull turut serta menjadi pendukung dan turut dalam kegiatan ini dari awal hingga selesai. WRM Dilaksanakan pada hari Minggu pagi, 9 Januari 2022. Weekend Rolled & Meet (WRM) sendiri adalah kegiatan yang masih dalam satu rangkaian dengan Weekend Rolled & Ride (WRR) terdahulu yang diadakan sebanyak 35 kali di sepanjang tahun 2021 setiap minggunya tanpa jeda. WRM ini berbeda karena setelah melakukan sesi foto rolling (rollingshoot) dilanjutkan dengan aktifitas…
VLOG SPILL YOUR CAR: ALL NEW COROLLA SANG DOKTER GIGI
Vlog Ketiga dari segmen SPILL YOUR CAR yang membahas tentang Toyota All New Corolla milik Pak Dokter Gigi Nalendra. Yuk tonton, dan pastiin untuk like dan subscribe dong.
VLOG SPILL YOUR CAR: VW KOMBI ASAL PAPUA KESAYANGAN BOKAP
Adalah episode kedua VLOG SPILL YOUR CAR. Ngobrol-ngobrol tentang VW KOMBI. Yuk tonton videonya. Jangan lupa like dan subscribe ya.
1970 MERCEDES-BENZ W108 // CLASSIC HAN’S ROOM
Koleksi Mercedes-Benz kali ini adalah mobil tahun 1970, sebuah sedan mewah jaman beheula Mercedes-Benz W108 yang saat ini menjadi salah satu koleksi dari sekian banyak mercy kebo di Classic Han’s Room Garage Bekasi. Seperti apa koleksinya, langsung tatap mesra foto dan videonya disini guys.
GettinLOW Podcast

Podcast resmi gettinlow.com yang bakal ngebahas banyak seputar dunia otomotif dan modifikasi mobil khususnya dari kacamata gettinlow dan dipandu langsung sama foundernya Mommy Lesmana.